Jumat, 12 Juli 2013

Move or Move on

kau tahu?
semangat itu muncul dari dalam diri.
SEBANYAK apapun orang yang menyemangatimu, selama kamu tidak bergerak, semangat dari orang2 itu tidak pernah tersalurkan kepadamu.
BERGERAK ATAU TERLINDAS!!!!

waktu tak pernah memberi toleransi atas keterlambatan atau kemalasanmu.
sekali kau menyia-nyiakan kesempatan, maka wuuusssssss
secepat angin waktu akan menerbangkan asa dan citamu!
kamu mauuuu?????
hilang, tenggelam dalam kebodohan dan kemalasan yang seharusnya bisa kau pangkas sedini mungkin, kau matikan sebelum ia tumbuh.
lihat "ia" sekarang, sudah subur kan? ia sudah bertunas. tunggu saja bibit baru yang juga akan tumbuh membesar.
kalau kau sekarang mau memangkasnya, cabut tunas-tunasnya, berantas sampai akar-akarnya, tutup bekas tumbuhnya, hingga ia enggan dan segan untuk sekedar berniat tumbuh!

Ayooo, mana yang katanya mau ujian skripsi juli?
mana yang katanya mau wisuda oktober?
omong kosong semua kalau kamu cuma terdiam dan terpaku seperti keledai yang tak tahu arah setelah ditinggal pemiliknya.
tak ada yang mau mengkasihani kamu, tak ada yang mau menghiburmu.
buat apa coba?
kamu aja terlalu menyayangkan dirimu sendiri, kamu lebih suka masuk dalam perangkap kemalasan daripada ikut berlomba dengan teman-temanmu mengejar asa mulia mereka.
start mereka denganmu tidak terlalu jauh kan?
kamu sudah tahu rumusnya kan?
"LAKUKAN LEBIH DARI YANG ORANG LAIN LAKUKAN"
lebih cepat satu detik, lebih satu paragraf, lebih lama mengerjakan hal berguna, kamu juga akan mendapat hal lebih.
sekarang mana yang mau kamu pilih?
cuma terdiam??? atau mencoba walaupun itu salah?

1 komentar: